Preaload Image

Rahasia Desain Profesional: Pelatihan Dasar Desain Grafis Menggunakan Software Adobe Illustrator oleh Mahasiswa TEP

 

Sabtu, 11 November 2023, Kelompok Art Design Expert (Artdex) dari Offering C21 menggelar Pelatihan Dasar Desain Grafis menggunakan Software Adobe Illustrator. Kegiatan ini diselenggarakan secara sinkronus melalui platform Zoom Meeting dalam rangka praktikum Mata Kuliah Evaluasi Program Pendidikan dan Pelatihan. Kelompok ini dikoordinir oleh Maula Azkia Setiakarnawijaya sebagai ketua pelaksana, dengan Aura Zahira Gading Sunaryo sebagai moderator, Calista Yuniar sebagai mentor bagi peserta diklat, dan Kezia Holyda Citra Dewi yang memandu sesi ice breaking. Sementara itu, Bintang Setiawan bertugas sebagai operator dan Muhammad Anand Fadhli sebagai pemateri utama pada pelatihan. Di samping itu, kontribusi berharga juga datang dari Husein Maliki yang turut serta sebagai operator sukarela, memberikan bantuan yang sangat berarti dalam kelancaran pelatihan ini.

Pelatihan yang diselenggarakan oleh Kelompok Artdex ini berhasil menarik kehadiran 48 partisipan, termasuk 5 panitia di dalamnya, dari kalangan pelajar dan mahasiswa yang ingin menguasai teknik dasar dalam desain grafis menggunakan software Adobe Illustrator. Dengan fokus pada penguasaan perangkat lunak tersebut, tujuan pelatihan ini adalah membekali peserta dengan kemampuan memahami serta mengaplikasikan Adobe Illustrator untuk menciptakan desain grafis yang menarik dan efisien.

Acara dimulai dengan pembukaan, diikuti oleh sambutan dari ketua pelaksana pelatihan dan dosen pembimbing Mata Kuliah Evaluasi Program Pendidikan dan Pelatihan. Selanjutnya, dilaksanakan sesi materi pertama yang diselingi dengan istirahat ishoma, ice breaking untuk memeriahkan suasana, dan dilanjutkan dengan sesi materi kedua. Pada akhir acara, disampaikan informasi tentang penugasan dan penutup untuk menyimpulkan kegiatan dengan baik.

Dalam sambutannya, Ence Surahman, S. Pd., M. Pd., Ph. D., dosen pengampu mata kuliah Evaluasi Program Pendidikan dan Pelatihan menjelaskan, bahwa pelatihan ini merupakan tugas dari kuliah Evaluasi Program Pendidikan dan Pelatihan. Ence Surahman, S. Pd., M. Pd., Ph. D., mengatakan, “Bapak, Ibu peserta yang berbahagia, pelatihan ini merupakan praktikum dari perkuliahan Evaluasi Program Pendidikan dan Pelatihan. Para mahasiswa kami, di Departemen  Teknologi Pendidikan FIP UM dibekali pengetahuan dan keterangan nyata dalam menentukan analisis kebutuhan diklat, merancang kurikulum dan desain program diklat, modul dan bahan tayang diklat, buku evaluasi diklat termasuk praktikum dan laporannya. Untuk itu selamat mengikuti dan semoga mendapatkan banyak pengalaman berharga”.

Sesi materi pertama dimulai dengan pembahasan pengetahuan dasar, meliputi pengenalan interface dan tools yang tersedia dalam software Adobe Illustrator. Hal ini bertujuan agar peserta pelatihan dapat mengidentifikasi tools yang tepat untuk membuat desain grafis yang diinginkan. Sesi materi kedua menampilkan demonstrasi langsung pembuatan desain grafis, khususnya pembuatan logo, yang dipraktikkan oleh fasilitator.

Peserta pelatihan juga diberikan kesempatan melalui tugas praktik untuk mencoba membuat desain (logo) dengan kreativitas mereka sendiri. Pelatihan berlanjut dengan sesi review desain dan rewarding yang dilakukan secara asinkronus melalui grup WhatsApp pada Senin, 13 November 2023. Fasilitator melakukan review terhadap hasil karya para peserta, diikuti dengan pengumuman peserta yang berhasil menciptakan 3 desain terbaik oleh tim penyelenggara pelatihan.

Maula Azkia selaku ketua kelompok pelatihan mengatakan bahwa, kegiatan program pelatihan sudah direncanakan sejak semester 4 lalu. Banyaknya kebutuhan untuk pelaksanaan pelatihan membuatnya gugup. “Ini pengalaman pertama kami terjun untuk memfasilitasi pelatihan, saat kegiatan berlangsung saya senang  dan menikmati momen tersebut. Para peserta juga antusias dan cepat paham arahan fasilitator dan teman-teman tim panitia,” ujar mahasiswa Departemen Teknologi Pendidikan tersebut. “Semoga dengan adanya pelatihan seperti ini dapat membuat masyarakat umum utamanya pelajar dan mahasiswa mengenal software Adobe Illustrator, sehingga bisa menciptakan karya-karya desain grafis terbaik mereka,” imbuhnya (Kontributor: Aura & Calista, Editor: NC-TEP UM).

Translate »