Preaload Image

Mahasiswa TEP UM Gelar Pelatihan Training Design 101 dengan Model ADDIE

Dalam rangka praktikum untuk memenuhi tugas mata kuliah Evaluasi Program Pendidikan dan Pelatihan yang diampu oleh Bapak Ence Surahman, S.Pd., M.Pd., Ph.D., salah satu kelompok dari offering B21 melaksanakan pelatihan “Training Design 101” yang diselenggarakan pada hari Jumat, 24 November 2023 dan Sabtu, 25 November 2023 pada pukul 19.00 WIB secara virtual training melalui platform ZOOM, lalu pada tanggal 26 November sampai 2 Desember 2023 melalui Whatsapp Group. Kelompok ini beranggotakan 6 Mahasiswa Universitas Negeri Malang, dengan Izmy Maulidya Azelina sebagai ketua pelaksana, Ummul Karima sebagai Moderator, Refiana Andiyah sebagai operator Zoom, Atmanda Widiatama sebagai Sie humas, Esra Purba sebagai notulen, dan Saad Abi Waqqosh sebagai PJ pemateri. Para panitia pelatihan berkumpul di salah satu ruangan di gedung Ormawa. Hal itu dilakukan untuk memudahkan koordinasi antar panitia supaya pelatihan dapat berjalan dengan baik.

Pemateri pelatihan ini yakni Adhiyajnaputri yang berasal dari lulusan Universitas Airlangga. Beliau ini memiliki banyak sekali pengalaman dalam hal pelatihan seperti menjadi Psychoeducator & Trainee di Taragak Diri Indonesia, HR Staff di PT. Ghinaya Sahasra Hauqala, Head of Team Training di BMKA YPM Salman ITB.

Desain Pelatihan dengan Pendekatan ADDIE merupakan suatu program atau kursus yang dirancang khusus untuk melatih individu dalam proses merancang dan mengembangkan pelatihan yang efektif dengan ADDIE Model. seseorang yang berkecimpung dalam dunia people development hendaknya memiliki kemampuan mendesain suatu program pelatihan. Kemampuan tersebut penting agar tujuan yang ditetapkan dapat tercapai melalui program kepelatihan atau lainnya.

Pemilihan topik “Training Design 101” berhasil menarik 95 pendaftar dan dihadiri sebanyak 45 peserta yang mayoritas berasal dari kalangan mahasiswa dan masyarakat umum yang berminat dengan materi pelatihan desain training. Agenda hari pertama dan kedua pelatihan tidak jauh beda yakni, dibuka dengan moderator, kemudian pembacaan tata tertib, selanjutnya ada sambutan dari dosen mata kuliah, setelah itu moderator membacakan cv dari pemateri dan langsung dilanjutkan untuk sesi penyampaian materi selama satu jam, kemudian ada sesi ice breaking dan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab, hingga pada sesi akhir yakni kesimpulan dan penutupan (Kontributor: Amanda, Editor: NC-TEP UM).

Translate »